SERANG – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri kembali menghadirkan program #MudahnyaKebaikan dengan Sedekah Kuota di bulan Ramadan tahun ini.
Program ini mengajak pelanggan Tri, yang mayoritas merupakan generasi muda, untuk memperbanyak kebaikan dengan cara yang lebih mudah dan hanya dalam satu klik.
Lebih dari 50 persen anak muda Indonesia memiliki niat kuat untuk bersedekah selama Ramadan.
VP Head of Sales Tri ID Khoiri mengatakan program tersebut merupakan program lama yang dilaksanakan kembali.
Ia juga mengatakan bahwa sedekah Kouta tidak memotong Kouta asli.
Lanjutnya, Kouta yang sudah disedekahkan nantinya akan, dikumpulkan hingga program sedekah Kouta berakhir.
Nantinya kota tersebut akan digunakan untuk router kepada sekolah dan pesantren di seluruh Indonesia.
“Dikumpulkan sampai program berlangsung, Nanti disalurkan dalam bentuk roter, ponpes dan sekolah yang membutuhkan,” katanya di Hotel Horison Ultima Ratu Serang, Senin (10/3).
Namun keterbatasan anggaran sering kali menjadi kendala bagi mereka dalam menyalurkan niat baik ini, padahal tidak harus selalu identik dengan donasi uang.
Melihat hal tersebut, Tri menghadirkan Sedekah Kuota sebagai solusi yang menggabungkan semangat berbagi dengan kebiasaan digital pelanggan selama Ramadan.
Dengan cara yang sesuai gaya hidup anak muda di era digital, berbagi kebahagiaan menjadi lebih mudah dan praktis.
Program Ramadan Tri hadir untuk menunjukkan mudahnya Sedekah Kuota. Cukup isi ulang data minimal Rp.25.000, langsung bisa sedekah tanpa memotong kuota paket pelanggan.