BANTEN – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten melalui Unit Pelaksana Pengatur Distribusi (UP2D) Banten kembali meraih Gold Reward dalam Audit Sistem Manajemen Pengamanan Objek Vital Nasional (Obvitnas).
Penghargaan ini diserahkan oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) melalui Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri, Komjen Pol Drs. M. Fadil Imran, yang diwakili oleh Kakor Sabhara Baharkam Polri, Irjen Pol Drs. Mulia Hasudungan Ritonga, M.Si, pada Senin, 23 Desember 2024, dalam sebuah acara yang digelar di Kantor Pusat PLN, Jalan Trunojoyo Kebayuran Baru, Jakarta Selatan.
Distribution Control Center (DCC) dan Server Supervisory Control and Data Acquisition (SCADA) PLN UP2D Banten ditunjuk sebagai salah satu Objek Vital Nasional (Obvitnas) yang menerima Sertifikat Audit Sistem Manajemen Pengamanan (SMP) Obvitnas dengan capaian nilai 91,83%, yang termasuk dalam kategori Gold Reward.
Penghargaan ini merupakan pengakuan atas keberhasilan PLN UID Banten dalam menerapkan sistem pengamanan yang andal dan sesuai dengan standar yang ditetapkan oleh Polri.
Sejak diperkenalkan pada 2019, sistem manajemen pengamanan telah menjadi model pengamanan baru yang terintegrasi dengan era digital. Berdasarkan Peraturan Polri Nomor 7 Tahun 2019, pengamanan objek vital kini melibatkan audit, klarifikasi, dan sertifikasi, yang dilakukan secara ketat oleh Polri.
Dalam sambutannya, Irjen Pol Drs. Mulia Hasudungan Ritonga, M.Si, yang mewakili Kabaharkam Polri, menyampaikan apresiasi kepada semua pimpinan Obvitnas yang telah berupaya keras untuk meningkatkan standar pengamanan di lingkungan masing-masing. Penyerahan sertifikat ini menjadi bukti nyata komitmen Polri dalam mendukung terciptanya iklim usaha yang aman dan kondusif di Indonesia.
“Sistem Manajemen Pengamanan adalah elemen kunci untuk menciptakan rasa aman, meningkatkan daya tangkal, serta memastikan kelancaran operasional, terutama pada objek-objek strategis yang menyangkut hajat hidup orang banyak dan menjadi sumber pendapatan negara. Sistem manajemen pengamanan ini bukan hanya menjadi standar nasional, tetapi juga memberi kepercayaan bagi masyarakat dan investor. Dengan pengamanan yang baik, kita mendukung pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan,” ujar Irjen Ritonga.
Lebih lanjut, penyerahan sertifikat ini menjadi momentum penting dalam membangun sinergi antara Polri dan perusahaan strategis, seperti PLN, untuk menciptakan sistem pengamanan yang lebih baik di masa depan. Dengan pengakuan ini, PLN UID Banten terus berkomitmen untuk menjaga dan mengamankan infrastruktur kelistrikan yang menjadi bagian dari objek vital nasional, demi kelancaran distribusi listrik yang andal dan aman bagi masyarakat.
General Manager PLN UID Banten, Moch. Andy Adchaminoerdin (Andy Acha), menyampaikan rasa bangga atas capaian ini.
“ Alhamdullilah penghargaan Gold Reward ini menunjukkan bahwa sistem pengamanan yang kami terapkan sudah memenuhi standar tinggi dan diakui oleh Polri. Kami akan terus berupaya meningkatkan kualitas pengamanan untuk memastikan keberlanjutan dan ketahanan sistem kelistrikan yang mendukung pembangunan nasional,” ujar Andy Acha.